Sabtu, 16 Januari 2010

Membuat Lembar Penawaran

Dear Retailer Komputeron.com,



Bagi Anda yang baru bergabung dengan Komputeron.com sebagai retailer (penjual), hal yang pertama-tama mungkin ingin Anda lakukan adalah mempromosikan usaha dan produk Anda melalui pembuatan penawaran. Namun bagi pemula kadang-kadang hal ini bisa jadi sedikit membingungkan ketika akan memulai membuat lembar penawaran. Yang menjadi pertanyaan adalah bagaimana caranya membuat lembar penawaran?



Nah postingan kali ini akan memberikan sedikit tutorial mengenai langkah-langkah yang diperlukan dalam membuat lembar penawaran baru.



Pertama, Anda harus Sign In sebagai retailer di http://www.komputeron.com/app/ron/ret_login. Setelah berhasil masuk, klik menu Penawaran yang berada di bagian atas. Maka Anda akan berada di halaman Penawaran. Untuk buat lembar penawaran baru silahkan klik menu Buat Baru
(lihat gambar 1).







Gambar 1


Berikutnya Anda akan disajikan dengan fasilitas rich text editor yang dapat
digunakan untuk mengetik isi lembar penawaran Anda. Jika koneksi internet Anda
lambat, mohon bersabar menunggu rich text editor selesai loading di browser Anda.
Setelah rich text editor selesai loading maka akan ditampilkan seperti gambar 2
berikut.



Gambar 2


Anda juga bisa menyisipkan gambar pada lembar penawaran Anda. Untuk menyisipkan
gambar silahkan klik icon seperti pada gambar 2 di atas. Berikutnya akan muncul
window popup dimana Anda bisa menyisipkan gambar (lihat gambar 3). Anda bisa
menggunakan gambar yang asalnya dari internet atau dari hardisk komputer Anda.
Untuk menggunakan gambar yang sudah ada di internet, silahkan ketikkan alamat
gambar tersebut pada textbox URL yang tersedia. Untuk menggunakan file gambar
yang berasal dari hardisk Anda maka Anda harus upload terlebih dahulu file
gambar tersebut ke server Komputeron.com. Untuk mengupload file gambar silahkan
Anda klik tombol Upload file gambar. Setelah file
gambar berhasil diupload ke server Komputeron.com maka pada window popup tadi
akan muncul nama file gambar tesebut. Anda tinggal klik pada nama file gambar
tersebut agar bisa digunakan untuk disisipkan pada lembar penawaran Anda. Jangan
lupa untuk klik tombol OK untuk menyisipkan gambar pada lembar penawaran Anda.



Gambar 3



Berikut adalah contoh tampilan lembar penawaran dalam mode Edit dimana
Anda baru saja menyisipkan gambar.


Gambar 4


Anda bisa meneruskan untuk mengedit lembar penawaran Anda dengan mengetikkan
informasi yang menarik bagi pengunjung situs Anda (lihat gambar 5). Setelah
selesai jangan lupa untuk klik tombol Submit. Jika
isi lembar penawaran Anda banyak dan koneksi internet Anda lambat, maka Anda
perlu bersabar sebelum penawaran Anda selesai disimpan.



Gambar 5


Demikian tutorial membuat lembar penawaran bagi Retailer.
Semoga keterangan singkat ini dapat membantu Anda dalam mempromosikan usaha Anda
di situs web Komputeron.com.

Tidak ada komentar: